Petunjuk Teknis (Juknis) Pengelolaan Dana BOS Tahun 2023
Jenjang Paud, SD, SMP, SMA/SMK

By Fredi A. Malabali, M.Pd. 09 Jan 2023, 08:36:19 WIB Pendidikan
Petunjuk Teknis (Juknis) Pengelolaan Dana BOS Tahun 2023

Gambar : BOS 2023, BOSP


A. BOSP Tahun 2023

Untuk tahun 2023 ini istilah Bantuan Operasional Sekolah (BOS) berganti menjadi Bantuan Operasioanl Satuan Pendidikan yang kemudian disingkat menjadi BOSP.

Tahun 2023, Dana BOS, BOP PAUD, dan BOP Kesetaraan menjadi bagian dari BOSP (Bantuan Operasional Satuan Pendidikan)

B. Jenis BOSP Tahun Anggaran 2023

Dana BOS

Dana yang digunakan terutama untuk mendanai belanja nonpersonalia bagi satuan pendidikan dasar dan menengah sebagai pelaksana program wajib belajar dan dapat dimungkinkan untuk mendanai beberapa kegiatan lain sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan Dana BOS terdiri dari:

1. BOS Reguler

2. BOS Kinerja

a. Kinerja Sekolah Penggerak

b. Kinerja Sekolah Prestasi

c. Kinerja Sekolah Berkemajuan Terbaik

Dana BOP PAUD

Dana yang digunakan untuk biaya operasional nonpersonalia dalam mendukung kegiatan pembelajaran pendidikan anak usia dini

Dana BOP PAUD terdiri dari:

1. BOP PAUD Reguler

2. BOP PAUD Kinerja Sekolah Penggerak

 

Dana BOP Kesetaraan

Dana bantuan yang dialokasikan untuk penyediaan pendanaan biaya operasional nonpersonalia dalam mendukung kegiatan pembelajaran program Paket A, Paket B, dan Paket C.

Dana BOP Kesetaraan terdiri dari:

1. BOP Kesetaraan Reguler

2. BOP Kesetaraan Kinerja Sekolah Berkemajuan Terbaik

 

C. Poin-Poin Utama Juknis BOS Tahun 2023

a. Transformasi BOSP Tahun 2023

  • Penyaluran dana langsung ke rekening satuan pendidikan
  • Satuan biaya yang bervariasi sesuai karakteristik daerah
  • Penggunaan dana BOSP yang lebih fleksibel
  • Berbagai platform teknologi untuk kemudahan (ARKAS, SIPlah, Tanya BOSP)
  • Transformasi BOSP Tahun 2023

b Pokok perubahan BOSP Tahun 2023

  • Proses penyaluran dana BOSP dari 3 tahap menjadi 2 tahap
  • Tambahan sasaran BOSP Kinerja bagi yang memiliki kemajuan terbaik berbasis hasil rapor pendidikan. Harapannya dapat digunakan sekolah dalam akselerasi Pendidikan
  • Skema pemotongan jumlah BOSP disalurkan sebagai akibat dari keterlambatan penyampaian laporan Guna meningatkan kesadaran sekolah akan tanggung jawab dan kewajibannya terhadap dana yang diterima

c. Ciri ciri sekolah yang melaksanakan transformasi

  • Berpihak pada siswa artinya setiap keputusan yang diambil menomorsatukan siswa dan pembelajaran
  • Lingkungan belajar yang aman nyaman dan inklusif
  • Mengembangkan budaya refleksi gemar belajar berbagi berkolaborasi intropeksi dengan melihat kekurangan dan menentukan langkah perbaikan agar sekolah menjadi berkualitas
  • Hasil belajar murid yang selalu meningkat terutama pada kompetensi fondasi literasi numerasi dan karakteristik

D. Download Juknis BOS/BOSP Tahun 2023

File Juknis BOS Tahun 2023 dapat di UNDUH DI SINI




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment