Panduan Teknis Pengisian Fitur Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah
Sesuai Perdirjen Noo 7607 Tahun 2023
Pengelolaan kinerja merupakan alat bantu yang dimanfaatkan oleh guru dan kepala sekolah ASN untuk menetapkan tujuan kinerja yang sesuai dengan kebutuhan sekolah dan perkembangan karier individu.
Fitur pengelolaan kinerja telah diintegrasikan dengan layanan e-kinerja BKN, memungkinkan kepala sekolah untuk melaporkan kinerjanya dengan efektif dan efisien tanpa harus repot mengakses berbagai sistem lain dari BKN dengan format yang beragam.
Fitur pengelolaan kinerja di platform Merdeka Mengajar memudahkan guru dan kepala sekolah dalam mengelola kinerja mereka, dengan dilakukan setiap 6 bulan sekali dalam tiga tahap: perencanaan kinerja, pelaksanaan kinerja, dan penilaian kinerja.
Selain memberikan kemudahan dalam pengelolaan kinerja, fitur ini juga memberikan manfaat lain. Guru dan kepala sekolah dapat melakukan pengelolaan kinerja dengan lebih kontekstual dan spesifik untuk tugas-tugas mereka, memilih praktik pembelajaran yang paling relevan untuk ditingkatkan, serta memilih kegiatan pengembangan kompetensi sesuai preferensi berdasarkan hasil observasi kinerja untuk meningkatkan kinerja mereka. Pengelolaan kinerja kepala sekolah dapat diakses melalui aplikasi dan situs web Merdeka Mengajar, namun sebelumnya kepala sekolah harus memiliki akun belajar.id.
Untuk mengakses pengelolaan kinerja kepala sekolah di PMM, terdapat dua cara yang dapat dilakukan.
Berikut tata cara mengakses pengelolaan kinerja kepala sekolah di PMM.
A. Cara Mengakses Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah di Web
-
Buka halaman https://guru.kemdikbud.go.id/
-
Geser layar ke bawah sampai menemukan menu “Pengembangan Diri”.
-
Pilih “Pengelolaan Kinerja”.
-
Setelah masuk ke halaman Pengelolaan Kinerja, akan muncul alur Pengelolaan Kinerja.
-
Klik “Mulai” untuk membuat perencanaan kinerja.
B. Cara Mengakses Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah di Aplikasi
-
Buka menu “Pengelolaan Kinerja” pada laman utama aplikasi Merdeka Mengajar.
-
Pilih menu “Pengelolaan Kinerja” pada halaman utama.
-
Layar akan menampilkan “Alur Pengelolaan Kinerja”.
-
Klik “Mulai” untuk membuat perencanaan kinerja, pelaksanaan kinerja, dan penilaian kinerja.